Luis Milla Lakukan Rotasi, Ini Susunan Pemain Persib vs PSS Sleman, Mario Londok Dipanggil?

- Minggu, 5 Februari 2023 | 14:30 WIB
Mario Londok (Dok LIB)
Mario Londok (Dok LIB)

INFOTERKINI24.com- Pertemuan PERSIB dan PSS Sleman pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023 digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu, 5 Februari 2023, pukul 15.00 WIB.

Pelatih PERSIB, Luis Milla telah mempersiapkan komposisi terbaiknya pada susunan pemain.

Teja Paku Alam tetap menjadi andalan di bawah mistar gawang. Perubahan komposisi terjadi di barisan pertahanan.

Milla menurunkan trio Achmad Jufriyanto yang merangkap sebagi kapten kesebelasan bersama Nick Kuipers dan Rachmat Irianto. Daisuke Sato dan Henhen Herdiana kembali tampil di sektor bek sayap.

Baca Juga: Mario Londok Ungkap Mencari Ilmu Dari Eks Pemain Real Madrid dan Barcelona

Pada laga ini kiper baru Persib Mario Londok belum dipanggil.

Berikut daftar starter PERSIB vs PSS: Teja Paku Alam (PG), Achmad Jufriyanto (C), Nick Kuipers, Rachmat Irianto, Henhen Herdiana, Daisuke Sato, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Beckham Putra Nugraha, Ciro Alves, David da Silva.

Pengganti: Reky Rahayu (PG); Victor Igbonefo, Kakang Rudianto, Rezaldi Hehanussa, Erwin Ramdani, Ricky Kambuaya, Abdul Aziz, Febri Hariyadi, Frets Butuan, Ferdiansyah.

Editor: Shentini

Sumber: Persib.co.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Brazil, Negara dengan Piala Dunia FIFA Terbanyak

Selasa, 14 Maret 2023 | 20:26 WIB

Kelebihan Kaki Kiri Dalam Sepakbola

Minggu, 19 Februari 2023 | 19:35 WIB

Tips Menang Dalam Pertandingan Sepakbola

Minggu, 19 Februari 2023 | 19:01 WIB

Sejarah Sepakbola, Olahraga Paling Populer di Dunia

Sabtu, 4 Februari 2023 | 15:41 WIB
X